Kajian “ARMAGEDDON” Prediksi Kiamat Terjadi Tahun 1500 H (2050 M)

Sarkub Share:
Share

Buku yang sempat menghebohkan dunia Islam dengan judul aslinya berbahasa arab adalah (Harmajiddun [Armageddon] Akhir Bayan Ya Ummat Al-Islam) Ditulis oleh seorang yang bernama Amin Muhammad Jamaluddin. Dalam edisi terjemahan bahasa Indonesia berjudul Huru-hara Akhir Zaman (Huru-hara Hari Kiamat).

“Armageddon,” berasal dari kata Ibrani, yang terdiri dari dua kata: “Har,” yang berarti “bukit”, dan “Megiddo” nama kota di utara Palestina – dijuluki “Megiddo”

Kata Armageddon bukan berasal dari bahasa arab atau bahasa yang biasa dipakai oleh umat islam baik dalam percakapan sehari-hari atau sesuatu yang dikenal dan sering disebutkan . Namun kata Armageddon terdapat didalam kitab injil lihat : https://islamqa.info/ar/128682

وجاء في ” الإنجيل ” – سِفر رؤيا يوحنا 16 : 15 ، 16 – على لسان عيسى عليه السلام – على زعمهم – واصفاً مجيئه المفاجئ في آخر الزمان : ” ها أنا آتي كلص ! طوبى لمن يسهر ، ويحفظ ثيابه ؛ لئلاَّ يمشي عرياناً ، فيروا عريته ، يجمعهم إلى الموضع الذي يدعى بالعبرانية ” هرمجدُّون “

“Injil” – Wahyu Yohanes 16: 15.16 – dalam kata-kata Yesus yang menggambarkan akan datang dalam dekade terakhir: “Lihatlah, Aku datang seperti pencuri Diberkatilah dia yang terbangun dan menjaga pakaian-Nya; supaya ia berjalan telanjang, dan mereka melihat auratnya! , mengumpulkan mereka ke tempat yang disebut dalam bahasa Ibrani “Armageddon.”

Memang kalau kita baca buku diatas, disana dinyatakan dengan pasti Imam Mahdi akan muncul sebelum masuk tahun 1430 Hijriyah, atau disebutkan bahwa usia umat Islam yaitu 1500 tahun.

Menurut buku itu, angka tahun-tahun ini didapat dari hadits nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam. Dan diyakini oleh penulisnya sebagai hadits yang shahih dan bisa diterima.

Prinsip penting yang perlu kita kedepankan terkait kiamat, bahwa kiamat pasti terjadi, meskipun tidak ada satupun yang tahu kapan itu terjadi, selain Allah Ta’ala.

Prinsip ini berulang kali Allah tegaskan dalam al-Quran dalam bentuk jawaban kepada orang yang suka bertanya tentang kapan kiamat?

Diantaranya, firman Allah,

يَسْأَلُونَكَ عَنِ السَّاعَةِ أَيَّانَ مُرْسَاهَا قُلْ إِنَّمَا عِلْمُهَا عِنْدَ رَبِّي لَا يُجَلِّيهَا لِوَقْتِهَا إِلَّا هُوَ ثَقُلَتْ فِي السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ لَا تَأْتِيكُمْ إِلَّا بَغْتَةً يَسْأَلُونَكَ كَأَنَّكَ حَفِيٌّ عَنْهَا قُلْ إِنَّمَا عِلْمُهَا عِنْدَ اللَّهِ وَلَكِنَّ أَكْثَرَ النَّاسِ لَا يَعْلَمُونَ

Mereka menanyakan kepadamu tentang kiamat: “Kapankah itu terjadi?” Katakanlah: “Sesungguhnya pengetahuan tentang kiamat itu hanya di sisi Tuhanku; tidak seorangpun yang dapat menjelaskan waktu kedatangannya selain Dia. Kiamat itu amat berat (huru haranya bagi makhluk) yang di langit dan di bumi. Kiamat itu tidak akan datang kepadamu melainkan dengan tiba-tiba”. Mereka bertanya kepadamu seakan-akan kamu benar-benar mengetahuinya. Katakanlah: “Sesungguhnya pengetahuan tentang bari kiamat itu adalah di sisi Allah, tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahui.” (QS. al-A’raf: 187).

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan