
AMALAN BISMILLAH MALAM 1 MUHARRAM
Malam tanggal 1 muharram atau siangnya, menulis:
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
Sebanyak 113 kali. Adapun faedahnya adalah qobul hajat, rejeki lancar dan melindungi diri beserta keluargannya dari segala macam bala’, musibah, bencana, kejahatan dan kedholiman penguasa.
Tata Cara Membuat
Menulis Bismillahir Rahmanir Rahim (font tulisan arab) pada tanggal 1 Muharram. Boleh malam atau siang, lebih afdhol pada malam hari. Berikut tata cara:
- Siapkan kertas bersih, alat tulis dan minyak wangi.
- Menulis dalam keadaan suci (punya wudhu)
- Posisi menulis menghadap qiblat.
- Menutup aurat dan tidak berbicara.
- Niat untuk daf’ul bala (tolak bala’), Tahshin (benteng) dan jalbul manafi’ (memperoleh manfaat).
- Lakukan semata-mata ngalap berkahnya ayat al-Qur’an dan tabarrukan dengan bulan Muharram.
- Setelah selesai menulis, lanjutkan membaca doa basmalah (lihat bawah), sesuai dengan hajat anda.
- Selanjutnya tulisan tersebut diberi minyak wangi dan dilipat. Agar lebih awet jimat dibungkus dalam plastik.
- Kemudian disimpan di tempat yang baik seperti di rumah, kantor, tempat usaha, dalam tas atau kendaraan (jangan ditaruh dibawah jok).
- Anda boleh membuat jimat suro ini dalam jumlah berapapun.
Kalam Ulama
Khalifah Umar Bin Abdul Aziz Rahimahullah mengatakan dalam penulisan bismillah:
طُوْلُوا البَاءَ وَأَظْهِرُوا السِّيْنَ وَدَوِّرُوا المِيْمَ تَعْظِيْمًا لِكِتَابِ اللهِ
“Panjangkan huruf Ba dan perjelas huruf Sin (dengan giginya) dan bulatkan huruf Mim dengan lubang. Sebagai bentuk penghormatan kepada al-Qur’an.”.
Rahasia 113 kali
Jumlah surat dalam al-Qur’an ada 114 surat, dan semuanya diawali dengan bismillahir rahmanir rahim kecuali satu surat saja, yakni surat at-Taubah. Jadi yang diawali dengan bismillah hanya 113 surat.
Doa Basmallah
Setelah menulis basmallah 113x, lalu membaca doa basmallah bisa pilih doa yang shoghir atau doa yang kabir. Berikut doa basmallah shohir:
اَللّٰهُمَّ إِنِّى أَسْأَلُكَ بِفَضْلِ بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ. وَبِحَقِّ بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ. وَبِهَيْبَةِ بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ. وَبِمَنْزِلَةِ بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ. إِرْفَعْ قَدْرِىْ وَيَسِّرْ أَمْرِىْ وَاشْرَحْ صَدْرِىْ يَا مَنْ هُوَ كٓهٰيٰعٓصٓ. حٰمٰعٓسٓقٓ . اٰلٓمٓ . اٰلٓمٓرٰ . اٰلٓمٓصٓ اَللّٰهُ لَاإِلٰهَ إِلاَّ هُوَ الْحَيُّ الْقَيُّوْمُ بِاِسْمِ اْلهَيْبَةِ وَالْقُـدْرَةِ وَبِاِسْمِ اْلـجَبَرُوْتِ وَالْعَظَمَةِ. إِجْعَلْنِىْ مِنْ عِبَادِكَ الصَّالِحِيْنَ اْلمُتَّـقِيْنَ وَأَهْلِ طَاعَتِكَ اْلمُخْبِتِيْنَ يَا رَبَّ الْعَـالَمِـيْن
Artinya:
Ya Allah, aku memohon kepada-Mu dengan perantaraan keutamaan bismillaahir rahmaanir rahiim, dengan perantaraan haknya bismillaahir rahmaanir rahiim, dengan perantaraan keagungan bismillaahir rahmaanir rahiim, dengan perantaraan kedudukan, bismillaahir rahmaanir rahiim. Angkatlah derajatku, permudahlah urusanku, lapangkanlah dadaku, wahai Tuhan Yang Dia-lah Kaff Haa Yaa ‘Aiin Shood, Haa Miim ‘Aiin Siin Qoof, Alif Laam Miim, Alif Laam Miim Raa, Alif Laam Miim Shood, berkat rahasia asma Allah yang teragung. Allah, tiada tuhan selain Dia, Yang Maha Hidup Kekal lagi terus menerus mengurusi makhluk-Nya, dengan perantaraan nama kehebatan dan kekuasaan-Mu; dan dengan nama keperkasaan dan keagungan-Mu, kiranya Engkau menjadikan aku termasuk orang-orang yang shalih lagi bertakwa dan ahli taat kepada-Mu yang penuh dengan tawadhu’ (kerendahan hati), wahai Tuhan sekalian alam.
Untuk teks bacaan doa basmallah kabir dapat disimak di sini Klik Doa Basmallah
Sumber:
- (1) Khazinatul Asrar Jalilatul Adzkar halaman 92.
- (2) Hasyiyah Tafsir al-Baidhawiy 1/45.
.


No Responses