Doa Minta Perlindungan Dari Api Neraka

Sarkub Share:
Share

“Duh, Kanjeng Nabi SAW,” Tangis si Fulan “Siapa saya hingga berani-beraninya meminta surga Allah ? Saya tidak layak masuk surga Allah, kalau Allah berkenan menjauhkan saya dari api neraka, itu sudah kenikmatan yang besar bagi saya, melihat dosa-dosa saya, saya hanya berani meminta agar saya tidak tergelincir ke dalam neraka-Nya, lantas kemuliaan apa yang saya perbuat hingga saya pantas meminta surga Allah ?”

Mendengar ungkapan tulus yang terucap dari bibir si Fulan itu, menangislah Kanjeng Nabi Muhammad SAW. Setiap kalimat pengakuannya yang jujur itu sudah sampai ke langit. Malaikat gempar, ‘Arsy pun goncang karena perkataan si Fulan itu. Kemudian Malaikat Jibril pun turun menghadap Kanjeng Nabi SAW.

“Wahai Kanjeng Nabi Muhammad,” Malaikat Jibril berkata “Allah menyampaikan salam kepada anda dan Allah menyuruh anda menyampaikan salam-Nya kepada si Fulan dan sampaikan kabar gembira kepada si Fulan bahwa Allah SWT telah mengharamkan dagingnya, darahnya dan kulitnya dari api neraka dan Allah SWT telah menitahkan bahwa si Fulan wajib masuk surga-Nya”

Allahu akbar ! Lihat bagaimana tulusnya hati si Fulan ini. Lalu balasan apa yang layak untuk kemurahan Allah SWT ?

Cukuplah rasa sesal yang menyesakkan dada atas dosa-dosa kita. Sebab Kanjeng Nabi Muhammad SAW telah bersabda dalam hadits shohih, bahwa rasa sesal atau rasa bersalah itu sudah dihitung taubat.

Inilah amaliyah yang singkat, sederhana namun mampu menjadi dinding penyekat yang tebal yang melindungi kita dari api neraka. Apa amaliyah itu ?

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

One Response

  1. Tim Sarkub25/07/2016 at 20:39Reply

    Alahamdulillah..amalan yang sudah dilazimkan bakda maktubah
    trims Tim Sarkub 🙂

Tinggalkan Balasan