Sholawat Nariyah dan Fadhilahnya

Sholawat nariyah
Sarkub Share:
Share

Membaca Sholawat Nariyah adalah salah satu amalan favorit aswaja. Dan amalan lain yang semacam itu ada Sholawat Thibbil Qulub, ada Shollawat Tunjina / Munjiyat , dan masih banyak lagi. Belum lagi bacaan Hizb dan Ratib yang terhitung banyaknya. Semua itu mendorong semangat keagamaan dan cinta kepada Rosululloh SAW.

Salah satu hadits yang membuat  semangat Aswaja membaca shalawat di antaranya sabda Rasululloh SAW  “Siapa membaca shalawat untukku Allah akan membalasnya 10 kebaikan, diampuni dosanya dan akan ditambah 10 derajat baginya.”

Maka bagi Aswaja setiap kegiatan keagamaan bisa diisi bacaan sholawat dengan segala ragamnya. Salah satu sholawat yang sangat populer ialah SHOLAWAT BADAR.

Sholawat NARIYAH tidak kalah populernya di kalangan Aswaja. Khususnya bila menghadapi problem hidup yang sulit dipecahkan maka tidak ada jalan lain selain mengembalikan persoalan yang pelik itu kepada Alloh swt , dan membaca sholawat.

 

Teks Arab

اَللّٰهُمَّ صَلِّ صَلَاةً كَامِلَةً. وَسَلِّمْ سَلَامًا تَامًّا عَليٰ سَيِّدِنَا مُحَمَّدِنِ الَّذِيْ تَنْحَلُّ بِهِ الْعُقَدُ. وَتَنْفَرِجُ بِهِ الْكُرَبُ. وَتُقْضَى بِهِ الْحَوَائِجُ. وَتُنَالُ بِهِ الرَّغَـآئِبُ. وَحُسْنُ الْـخَوَاتِمِ. ويُسْتَسْقَى الْغَمَـامُ. بِوَجْهِهِ الْكَرِيْمِ. وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ فِي كُلِّ لَمْحَةٍ وَّنَفَسٍ بِعَـدَدِ كُلِّ مَعْلُـوْمٍ لَّكَ

 

Fadhilah

  1. Kehilangan barang, baca sholawat nariyah 4.444 x, maka insya Allah barang hilang akan cepat kembali.
  2. Melancarkan rezeki, menjauhkan dari gangguan jahat, atau memudahkan tercapainya hajat besar, baca sholawat nariyah 444x.
  3. Membaca Sholawat nariyah dibaca 40x tiap hari bermanfaat: hilangkan kesusahan, mudahkan pekerjaan, terangkan hati, naikan pangkat, perbaiki akhlak, terhindar malapetaka dan perbuatan buruk.
  4. Sholawat Nariyah 21x setiap ba’da sholat subuh dan magrib, untuk menjaga dari musibah dan malapetaka.
  5. Setelah sholat 5 waktu disarankan baca sholawat nariyah 11x untuk menjaga dari segala bala’ atau musibah lahir dan batin.

 

Syekh Al-Qurthuby berkata: “Bila dibaca 4.444x dalam satu majlis (sekali duduk), maka akan ditunaikan hajatnya yang besar dan dibebaskan dari musibah yang sangat membahayakan. Demikian pula hitungan yang sama disebutkan Syekh Ibnu Hajar al-Asqalany.”

 

 

Hujjah Ulama

SHOLAWAT NARIYAH merupakan salah satu jalan untuk mengadu kepada-NYA. Beberapa dalil yang digunakan:

 

1. PERTAMA

Termaktub dalam Kitab Khaziinatul Asror hlm:179 . “Salah satu sholawat yang mustajab ialah sholawat Tafrijiiyah Qurtubiyah yang disebut oleh orang Maroko sholawat Nariyah. Karena jika mereka (ummat islam) mengharapkan apa yang dicita-citakan atau ingin menolak yang tidak disukai mereka akan berkumpul dalam satu majlis utk membaca sholawat Nariyah inisebanyak 4444 kali, maka tercapailah apa yang dikehendaki dengan cepat (denga izin Alloh). Sholawat ini juga oleh para ahli yang tau rahasia ilahi diyakini sebagai “KUNCI GUDANG” yang memadai.

Sampai kata-kata…. Imam Dainuri memberikan komentarnya : “Siapa membaca sholawat ini setelah sholat fardlu 11 kali digunakan sebagi wirid maka rezekinya tidak akan putus, di samping mendapatkan derajat dan tingkatan orang kaya.

 

2. KEDUA

Termaktub dalam Kitab Al-Ibid halaman:178. Hadits riwayat dari Jabir, ia mengatakan: Rosululloh saw bersabda: “Siapa yang membaca sholawat kepadaku sehari 100 kali (dalam riwayat lain) “Siapa yg membaca sholawat kepadaku sehari 100 kali Alloh akan mengijabah 100 dari hajatnya, 70 hajatnya di akhirat, dan 30 di dunia.”

Sampai kata-kata….. Juga hadits Rosululloh saw yang mengatakan:

“Perbanyaklah sholawat kepadaku karena dapat memecahkan masalah dan menghilangkan kesedihan. Demikian seperti tertuang dalam kitabAn-Nuzhah.

 

3. KETIGA

 Termaktub dalam Kitab Syaikh ‘Alwy Al-Maliki, Mafaahiim Yajibu An-Tushohhiha hlm: 56 s/d 57. Rosululloh di alam barzakh mendengar bacaan sholawat dan salam dan Beliau akan menjawabnya sesuai jawaban yang terkait dari salam dan sholawat tadi.Seperti tersebut dalam hadits , Rosululloh bersabda: “Hidupku juga matiku lebih baik dari kalian. Kalian membicarakan dan dibicarakan , amal-amal kalian disampaikan kepadaku, jika saya tau amal itu baik, aku memuji Alloh. tetapi kalau buruk aku mintakan ampun kepada-NYA.

“Hadits riwayat Al-Hafizh Ismail Al-Qodli dalam bab sholawat ‘ala An-Naby. Imam Haitami menyebutkan dalam Kitab Majma’ Az-Zawaid, beliau menilai shohih hadits di atas. Hal ini jelas bahwa Rosululloh saw memintakan ampun ummatnya meski di alam barzakh sana. Istighfar adalah doa, dan doa untuk ummatnya pasti berguna.

Ada lagi hadits lain, Rosululloh saw bersabda: “Tidak seorangpun yang memberi salam kepadaku kecuali Alloh akan menyampaikan salam itu kepada ruh-ku sehingga aku bisa menjawabnya.” (HR. Abu Dawud dari Abu Huroiroh. Ada di Kitab Imam An-Nawawi dan sanadnya shohih).

 

4. KEEMPAT

Termaktub dalam Kitab Riyaadhus Shoolihiin halaman: 506-507. Dalam hadits lain: “Sehingga aku menjawab salamnya.” (HR. Abu Dawud dari Abu Huroiroh. sanadnya shohih)

 

Demikian sekilas tentang SHOLAWAT NARIYAH.Semoga bermanfaat bagi kita semua

Sumber : Dikutip dari Catatan Mata Kuliah Shalawat Nariyah, Universitas Menyan Indonesia

 

»»» Simak Sholawat Munjiyat

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

3 Responses

  1. Adi Rachman06/03/2014 at 15:01Reply

    Pamit share ustd…….

  2. kerja07/03/2014 at 19:04Reply

    malam jumat memang malam yang penuh berkah

  3. Subekhan13/12/2023 at 09:01Reply

    Bismillah Alhamdulillah semoga berkah menjadi amal jariyah terima kasih atas postingan nya was Salamu alaikum Warahmatullahi wabarokatuh

Tinggalkan Balasan